panduan-manasik-umroh-praktis-dan-lengkap

Rangkaian Manasik Umroh Praktis & Lengkap

Bagi setiap muslim, menunaikan ibadah umroh adalah sebuah perjalanan spiritual yang penuh makna. Namun, sebelum keberangkatan, ada satu hal penting yang tidak boleh terlewat, yaitu belajar tentang tata cara melaksanakan ibadah umroh. Melalui manasik umroh yang biasa diadakan oleh pihak travel, kamu bisa memahami tata cara pelaksanaan ibadah dengan benar sehingga perjalanan ke Tanah Suci berjalan lancar, sesuai syariat dan penuh kekhusyukan.

Tanpa mengikuti manasik umroh dengan baik, khawatir ibadah tidak sesuai tuntunan, bahkan bisa kehilangan esensi utamanya. Karena itu, mengenal rangkaian ibadah umroh menjadi langkah penting yang harus kamu pahami sejak awal.

Pentingnya Manasik Umroh Sebelum Berangkat

Pelaksanaan manasik ibadah umrah bukan sekadar latihan, tetapi pembekalan yang memadukan teori dan praktik. Dengan mengikutinya, kamu akan mengetahui tata cara beribadah mulai dari niat, doa, hingga langkah-langkah penting yang harus terlaksana selama di Tanah Suci.

Pembekalan ini biasanya diselenggarakan oleh pihak penyelenggara perjalanan umroh dan menjadi syarat penting agar jamaah benar-benar siap lahir dan batin. Selain itu, manasik umroh membantu kamu memahami makna setiap ritual, sehingga ibadah tidak hanya sebatas rutinitas, tetapi menjadi perjalanan hati yang mendekatkan diri kepada Allah.

Rangkaian Manasik Umroh yang Wajib Kamu Ketahui

Agar semakin mudah, berikut ini rangkaiannya yang biasa kamu pelajari sebelum berangkat:

1. Tata Cara Ihram dan Niat

Pembahasan pertama biasanya tentang ihram. Kamu akan belajar bagaimana tata cara niat umroh, mengenakan pakaian ihram, serta larangan yang harus dihindari selama umroh sudah dimulai. Tata cara ihram sangat penting karena menjadi awal mulainya rangkaian ibadah umroh. Dengan memahami ihram sejak manasik umroh, kamu tidak akan bingung saat berada di miqat.

2. Panduan Tawaf di Ka’bah

Tawaf merupakan salah satu rukun umroh yang wajib dilakukan. Melalui simulasi ini, kamu akan diajarkan cara mengelilingi Ka’bah sebanyak tujuh kali dengan penuh khusyuk. Selain itu, kamu juga dibimbing mengenai doa-doa yang sunnah dibaca serta adab ketika berada di sekitar Ka’bah. Dengan mengikuti pembelajaran umroh ini, gerakan tawaf akan lebih tertata dan sesuai tuntunan syariat.

3. Praktik Sa’i antara Bukit Shafa dan Marwah

Setelah tawaf, juga belajar pembekalan tentang sa’i, yaitu berjalan bolak-balik antara bukit Shafa dan Marwah. Dalam manasik umroh, kamu akan belajar mengenai rute yang akan ditempuh, doa yang dibaca, serta bagian yang dilakukan dengan berjalan cepat.

Sa’i adalah jalan kaki antara Shafa dan Marwah. Sa’i dilakukan sebanyak 7 kali dengan perhitungan yaitu: jalan dari Shafa ke Marwah dihitung sekali dan jalan dari Marwah ke Shafa dihitung sekali.  

Jalan pertama wajib mulai dari Shafa ke Marwah. Jika sa’i mulai dari Marwah ke Shafa, maka jalan pertama tidak dihitung.

Sa’i harus dilaksanakan dengan 7 kali dengan hitungan yang meyakinkan. Sa’i tidak boleh kurang dari 7 kali.

اِنَّ الصَّفَا وَالْمَرْوَةَ مِنْ شَعَاۤىِٕرِ اللّٰهِ ۚ فَمَنْ حَجَّ الْبَيْتَ اَوِ اعْتَمَرَ فَلَا جُنَاحَ عَلَيْهِ اَنْ يَّطَّوَّفَ بِهِمَا   

Artinya, “Sesungguhnya Shafa dan Marwah merupakan sebagian syiar (agama) Allah. Maka, siapa beribadah haji ke Baitullah atau berumrah, tidak ada dosa baginya mengerjakan sai antara keduanya.” (QS Al-Baqarah: 158).

4. Tahallul atau Mencukur Rambut

Rangkaian selanjutnya dalam manasik umroh adalah penjelasan tentang tahallul. Kamu akan diberikan penjelasan mengenai tata cara mencukur atau memotong rambut sebagai tanda berakhirnya ibadah umroh.

5. Tertib

Berikutnya rangkaian rukun umroh yang terakhir adalah tertib. Rukun umrah ini harus terlaksana secara berurutan. Hal ini mengikuti tata cara dan anjuran dari praktik umrah Nabi Muhammad.

Manfaat Mengikuti Manasik Umroh dengan Baik

Tidak sedikit jamaah yang merasa ragu dan canggung saat pertama kali beribadah ke Tanah Suci. Dengan mengikuti manasik umroh, semua keraguan itu bisa berkurang. Kamu akan lebih percaya diri, memahami setiap detail ibadah, dan menghayati makna setiap ritual. Selain itu, manasik umroh juga menjadi ajang untuk menjalin kebersamaan dengan sesama jamaah yang nantinya akan berangkat bersama, sehingga rasa persaudaraan semakin kuat.

Menjalani perjalanan spiritual ke Tanah Suci tentu membutuhkan persiapan yang matang, baik lahir maupun batin. Salah satu persiapan terpenting adalah memahami rangkaian ibadah umroh. Dengan mengikuti manasik umroh secara serius, kamu tidak hanya siap secara teknis, tetapi juga lebih mampu menghayati setiap ritual ibadah.

Jadi, pastikan kamu mempersiapkan diri dengan baik melalui manasik umroh atau belajar dengan salah seorang kyai atau ustadz terkait ibadah umroh agar perjalanan menuju Tanah Suci menjadi pengalaman spiritual yang sempurna. Semoga bermanfaat!

Bergabung dengan Zamrud Tour & Travel sebagai mitra umroh terbaik Anda! Bismillaah mudah, aman dan esklusif menuju baitullaah.